Ahh Media Abal-abal

Sempat terlintas di pikiran bahwa apa bedanya antara muslimin dengan para penentang Islam, bahkan penghasut?

Tindakan. Penting sekali menekankan pada kata ini. Jika kita hanya belajar tentang Islam -ini lebih baik daripada yang belum belajar-  saja tanpa mengamalkan, sibuk berdiskusi bahkan sampai berdebat. Apa bedanya dengan mereka? banyak media yang menghasut umat, bahkan memlintirkan ayat Qur'an serta hadits banyak terjadi.

Pengamatan awal saya -bukannya sok tahu, haha- bahwa mereka cuma berkoar-koar di media, dan muslimin yang tidak melanjutkan mengkaji lebih dalam tentang penyampaiannya. Sehingga mudah terpengaruh, bahkan ikut menyebarkan ajaran yang melenceng tersebut.

Serta kurangnya amal dari setiap-setiap yang dipelajari. Kalau diamalkan dengan sungguh-sungguh akan terlihat nantinya. Mana yang benar dan mana yang tipu muslihat. Iya kan? saya juga belum sepenuhnya tahu karena amal saya masih sedikit. Jika ada salah tulis atau salah pemikiran mohon masukannya dari saudara semua. Terimakasih.

About the Author

muchtarps

Author & Editor

Mobile developer muda. Kadang berubah menjadi batman pada malam hari. Siang harinya berubah juga kalau lagi mood. Bekerja di bawah naungan bos dermawan dan rendah hati. Yaitu saya sendiri.

0 comments:

Post a Comment



 

Copyright © Mahya. All rights reserved. Template by CB Blogger & Templateism.com